Aklamasi dan Kembali Pimpin Golkar Belu, Epy Nahak: Ini Amanah

Atambua, GerbangNTT. Com – Yohanes Jefry Nahak kembali didaulat untuk memimpin Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Belu untuk periode 2020-2025.

Epy Nahak begitu akrab dikenal terpilih secara aklamasi menjabat Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Belu untuk periode kedua berdasarkan musyawarah mufakat dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-X Partai Golkar Kabupaten Belu yang berlangsung di Gedung Betelalenok Atambua, Selasa (21/07/2020).

Usai ditetapkan secara aklamasi sebagai Ketua DPD II Golkar Belu, Epy Nahak dalam pidato politiknya mengatakan, kepercayaan terhadap dirinya untuk kembali memimpin Partai Golkar Kabupaten Belu merupakan amanah dan tanggung jawab yang harus dilaksanakan.

Dirinya berharap, dukungan seluruh pengurus baik di level Kabupaten maupun di Kecamatan sehingga dapat mengemban tugas dan tanggungjawab ini secara baik.

Kesempatan itu, Epy yang juga menjabat Wakil Ketua I DPRD Belu itu menyampaikan berterimakasih atas kerjasama dan dukungan yang selama ini sudah diberikan hingga Golkar Belu mampu eksis dan menjadi salah satu Partai yang diperhitungkan dan meraih dukungan Masyarakat secara maksimal.
Sebelumnya, Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Melki Laka Lena dalam sambutannya saat membuka secara resmi Musda ke-X Partai Golkar Kabupaten Belu menegaskan, Musda partai Golkar merupakan agenda lima tahunan dalam rangka pemilihan ketua.

Selain pemilihan ketua jelas Melki, Musda juga merupakan momen untuk penyegaran para kader Golkar. Apalagi Belu menjadi salah satu kabupaten yang menyelenggarakan Pilkada.

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI ini berharap, Musda Partai Golkar Kabupaten Belu dapat berjalan lancar sehingga terbentuknya kepengurusan baru yang solid.

Apalagi tambah Melki, menyosong Pilkada Belu 2020, struktur partai harus sudah terbentuk dan hindari konflik internal sehingga saat Pilkada tidak memiliki beban.

Turut hadir dalam kegiatan Musda ke-X Partai Golkar Kabupaten Belu itu, Bupati Belu, Willybrodus Lay, pengurus inti DPD I, Pj. Sekda Belu, Marsel Mau Meta, pengurus DPD II juga Pengurus Kecamatan se-Kabupaten Belu, para bakal calon bupati dan wakil bupati belu yang mendaftar di Partai Golkar serta undangan lainnya.

[No/G-Ntt]
Lebih baru Lebih lama