Bupati Lay Ajak Warga Sukseskan Sensus Penduduk Online

Atambua, GerbangNTT. Com - Bupati Belu, Willybrodus Lay dan keluarga resmi melakukan Sensus Penduduk Secara Online yang dilaksanakan di Rumah Jabatan Bupati, Rabu (10/03/2020).

Dibimbing petugas Badan Pusat Statistik Kabupaten Belu, nampak Bupati Lay mulai mengisi data sesuai pertanyaan di Laptop yang sudah disediakan petugas melalui  link sensus.bps.go.id.

Bupati Belu, Willybrodus Lay mengucapkan terima kasih kepada pihak BPS yang telah melakukan Sensus Penduduk Online.

Bupati Lay juga meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Belu untuk menyukseskan Sensus Penduduk Secara Online di tahun 2020 yang sesuai rencana baru akan digelar pada Juli 2020 nanti.

"Terima kasih Kepala BPS Kabupaten Belu bersama staf. Sebagai Warga Negara Indonesia yang baik, mari kita dukung sensus penduduk agar pemerintah memperoleh data yang akurat dan kita harus memberikan atau mengisi data yang diminta secara benar dan tepat. Juga untuk seluruh masyarakat Kabupaten Belu yang merasa belum disensus dalam sensus penduduk 2020, silakan datang ke Kantor Desa atau Lurah untuk menyampaikannya dan akan disampaikan ke BPS untuk selanjutnya didata," ucap Bupati Lay.
Bupati Lay berharap, pihak BPS dalam melakukan sensus penduduk dapat menjangkau seluruh masyarakat yang ada di Wilayah Kabupaten Belu sehingga diketahui secara akurat jumlah penduduk sekaligus menjadi dasar untuk menentukan arah kebijakan pembangunan kedepan.

"Diharapkan pihak BPS dalam melakukan sensus penduduk dapat menjangkau semua wilayah di kabupaten ini, sehingga semua data yang terkumpul benar-benar update untuk mengetahui jumlah penduduk dan menentukan arah kebijakan pembangunan berikutnya bagi kesejahteraan masyarakat kabupaten Belu," pintanya.

Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Belu, Yustinus Siga meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Belu untuk menerima para petugas sensus penduduk pada Juli 2020 nanti dengan terbuka dan jujur dalam memberikan data diri dan anggota keluarga kepada petugas sehingga terdata secara baik dan benar.

"Karena data diri dan anggota keluarga sangat membantu pemerintah dalam menyukseskan pembangunan," pungkasnya.

[No/G-Ntt]
Lebih baru Lebih lama