Ini Perolehan Suara Partai dan Caleg yang Bakal Lolos ke DPRD Belu

ATAMBUA, GerbangNTT. Com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belu telah rampung melakukan rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019 tingkat Kabupaten Belu yang digelar selama dua hari sejak Jumat (3-4/04/ 2019) di aula Gedung Betelalenok, Atambua, Timor Barat wilayah perbatasan Indonesia-Timor Barat.

Rampungnya rapat pleno rekapitulasi perolehan suara tingkat Kabupaten Belu selama dua hari tersebut telah memberikan gambaran siapa saja yang melenggang ke gedung DPRD Belu.

Berikut hasil rekapitulasi KPU Kabupaten Belu yang diperoleh Media ini terkait perolehan kursi setiap parpol dan caleg di masing-masing dapil di Kabupaten Belu yang bakal lolos menduduki kursi DPRD Belu Periode 2019-2024:

Dapil Belu I : Alokasi 8 kursi
1. Demokrat Total suara caleg dan partai sebanyak 3.681 suara. Caleg yang mendapatkan suara terbanyak dalam partai adalah Antonius K.K Jemadi 1.529 suara.

2. Golkar Total suara caleg dan partai sebanyak 2.810 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Yohanes Jefri Nahak 1.052 suara.

3. Nasdem Total suara caleg dan partai sebanyak 2.616 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Benedictus Manek 1.256 suara.

4. PKB Total suara caleg dan partai sebanyak 2.408 suara. Caleg yang mendapatkan suara terbanyak dalam partai adalah Martina Kolo Hale 1.098 suara.

5. Gerindra Total suara caleg dan partai sebanyak 2.208 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Marthen Naibuti 989 suara.

6. PDI-P Total suara caleg dan partai sebanyak 1.739 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Theodorus Manehitu Juang 599 suara.

7. PAN Total suara caleg dan partai sebanyak 1.653 suara. Caleg yang mendapatkan suara terbanyak dalam partai adalah Yacobus Nahak Manek 416 suara.

8. PKPI Total suara caleg dan partai sebanyak 1.471 suara. Caleg yang mendapatkan suara terbanyak dalam partai adalah Eduard Mauboy 472 suara.

Dapil II : Alokasi 7 kursi

1. Golkar Total suara caleg dan partai sebanyak 2.226 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Benedictus J. Hale 775 suara.

2. PDI-P Total suara caleg dan partai sebanyak 2.037 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Yohanes Juang 762 suara.

3. PKPI Total suara caleg dan partai sebanyak 1.931 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Regina Mau Loe 1.267 suara.

4. Nasdem Total suara caleg dan partai sebanyak 1.686 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Cyprianus Temu 680 suara.

5. Hanura Total suara caleg dan partai sebanyak 1.679 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Dewi Arimbi Ballo 698 suara.

6. PKB Total suara caleg dan partai sebanyak 1.552 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Elvis Dominggus Pedroso 593 suara.

7. PPP Total suara caleg dan partai sebanyak 1.535 suara. Caleg yang memperoleh suara terbanyak dalam partai adalah Manuel Do Carmo Da Silva 651 suara.

Dapil Belu III : Alokasi 9 kursi
1. Demokrat: 4.894 suara. Berhasil meraih dua kursi yakni Frans Saver Saka dan Jeremias Manek Seran Jr. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai Frans Saver Saka 1.448 suara.

2. Nasdem: 4.350 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Edmundus Nuak 1.109 suara.

3. Golkar: 3.595 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Manek Rofinus 945 suara.

4. PDIP: 3.014 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Aquilina Ili 691 suara.

5. Gerindra: 2.608 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Agustinho Pinto 1.130 suara.

6. PKB: 2.046 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Yosef Alexandra Haleserens 872 suara.

7. PKS: 1.906 suara.Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Melkiyaris Lelo 719 suara.

8. PAN: 1.643 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Yulianus Tai Bere 636 suara.

Dapil IV : Alokasi 6 kursi

1. PAN : 3.388 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Nini Wendelina Atok 1.938 suara.

2. PDIP : 3.057 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Ermina Dwi Puspita Sari Bere 807 suara.

3. Gerindra : 2.233 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Januaria Awalde Berek 1.509 suara.

4. Golkar : 2.003 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Theodorus Frederikus S. Tefa 1.531 suara.

5. Demokrat : 1.938 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dan sama dalam partai dua orang yakni Mauk Martinus 571 suara dan Kristoforus Rin Duka 571 suara.

6. Nasdem : 1.619 suara. Caleg yang meraih suara terbanyak dalam partai adalah Aprianus Hale 428 suara.

[g-ntt/mp]
Lebih baru Lebih lama