Sejumlah OPD ini Nol Inovasi, Bupati Lay Minta Kadis Berdiri

GerbangNTT. Com, ATAMBUA - Bupati Belu Willybrodus Lay menyebut sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemda Belu tidak melakukan inovasi alias nol inovasi.

Hal itu diungkapkan Bupati Lay usai kegiatan Penandatangan MoU dengan Kejari Belu terkait program Sapu Bersih Hasil Temuan (Saber HP) di gedung Betelalenok, Senin (30/04/2018).

Di hadapan pimpinan OPD, Bupati Lay membeberkan nama-nama OPD yang tidak melakukan ivonasi.

Berikut OPD yang tidak melakukan inovasi atau nol inovasi yakni Disperindag, Dinas Sosial, Dinas Pengendalian Penduduk dan KB, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa.

Bupati Belu pada kesempatan itu bahkan tidak tanggung-tanggung meminta pimpinan OPD atau yang mewakili  untuk berdiri di hadapan peserta lain.

"Dinas Perindag dan Perindustrian, inovasi nol. Perindag ada atau tidak? Coba berdiri. Data yang saya dapat ini inovasi nol. Dinas Sosial, coba berdiri. Ini juga inovasi nol. Dinas Pengendalian Penduduk dan KB juga inovasi nol. Coba berdiri supaya semua lihat," demikian Bupati Wily mencercah pimpinan OPD yang dinilainya tidak kreatif dalam mengelola OPD yang dipimpin.

Selain Dinas, Bupati Belu juga menyebutkan bahwa ada sejumlah kecamatan dan kelurahan yang belum melakukan, namun dirinya tidak menyebutkan secara rinci.

"Kecamatan Kakuluk Mesak inovasi Nol. Saya yakin banyak kecamatan dan kelurahan belum melakukan inovasi," ujarnya

"Dinas Pendidikan ada tau tidak? Coba Dinas Pendidikan ada yang mewakili Kadis berdiri," sambung Bupati sambil melihat ke arah tempat para pimpinan OPD duduk.

Lantaran tak ada satupun yang berdiri mengatasnamakan Dinas Pendidikan, Bupati Lay meminta daftar hadir untuk mengecek undangan yang hadir.

"Daftar hadir tidak usah kasih ke saya. Setelah ini sekretaris buat pengumuman dan umumkan Dinas mana yang tidak ada," ujar Lay dengan nada meninggi.

[g-ntt/mp]
Lebih baru Lebih lama