Pjs. Bupati Ingatkan Paslon Jaga Situasi Keamanan Pilkada Belu

Atambua, GerbangNTT. Com
- Pjs. Bupati Belu, Zakarias Moruk akan mendatangi posko masing-masing pasangan calon bupati dan wakil bupati Belu untuk bersilahturahmi sekaligus mengingatkan paslon agar menjaga situasi keamanan selama Pilkada Belu serta menerapkan protokol Covid-19 secara disiplin.


"Mungkin besok saya bersama pimpinan forkompinda akan datang ke posko masing-masing, di posko Paket Sahabat dan Paket Sehati," kata Pjs. Bupati Belu Senin (19/10/2020).

Menurut Zaka Moruk, tujuan kedatangannya ke posko pasangan calon adalah untuk mengingatkan paslon agar menjaga protokol Covid-19 selama masa kampanye. Pasalnya, dalam aturan, batas maksimal peserta kampanye sebanyak 50 orang. Tapi orang yang datang nonton kampanye juga terkadang banyak.

"Jangan sampai peserta kampanye hanya 50 orang terus yang datang nonton lebih banyak. Ini kan soal juga. Makanya besok saya ajak pak dandim dan pak kapolrea supaya kita sama-sama ke sana," katanya.

Pemerintah kata Zaka Moruk berharap kepada paslon agar selain menerapkan protokol Covid-19, juga sama-sama menjaga situasi keamanan agar tetap kondusif.

"Kita berharap kepada paslon agar selama masa kampanye dapat menerapkan protokol Covid-19 secara baik dan sama-sama menjaga situasi keamanan," pungkasnya.

[No/G-Ntt/Pos-Kupang.Com]

Lebih baru Lebih lama