Anggota DPRD Perempuan Ini Giat Cegah Covid-19 di Belu

Atambua, GerbangNTT. Com - Satu-satunya Anggota DPRD Belu perempuan, Irmina Dwi Puspita Sari Bere terus giat melakukan berbagai upaya untuk mengantisipasi dan mencegah kemungkinan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Wilayah Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), Perbatasan RI-Timor Leste.

Jika sebelumnya politisi muda asal PDI-P ini membagi-bagi masker secara gratis kepada pengendara di Kota Atambua, hari ini, didampingi jajaran DPC dan PAC PDI-P Kabupaten Belu, Selasa (31/03/2020), Sari Bere begitu akrab dikenal itu kembali melakukan giat pencegahan Covid-19 dengan turun ke Desa (Kampung) untuk mengedukasi masyarakat tentang bagaimana menjaga kebersihan dan hidup sehat.

Terpantau, Sari Bere membagi-bagi masker secara gratis kepada warga di sejumlah titik di dua Kecamatan yakni Kecamatan Tasifeto Barat dan Nanaet Dubesi.

Selain Masker, Sari Bere juga membagi ember kumbang dan sabun untuk cuci tangan.

Pembagian masker, ember dan sabun itu dilakukan dengan mendatangi dan membagi di tempat fasilitas pelayanan umum seperti rumah ibadah, fasilitas kesehatan dan fasilitas pendidikan.
"Kita bagi di rumah ibadah, seperti di Kapela Oenari (Tukuneno), Stasi Halituku, Kapela Kotafoun, Paroki Halilulik, Biara, Paroki Laktutus, juga sekolah SMA Kimbana, SMA HTM, SDK Oenari dan Rumah Sakit Marianum Halilulik," ungkap Sari Bere.

Kegiatan tersebut kata Ketua Fraksi PDI-P DPRD Belu itu dilakukan untuk mengajarkan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan diri dimulai dari mencuci tangan sebelum dan sesudah beraktivitas sehingga dapat mencegah penyebaran Covid-19.

Dirinya berharap, semoga Covid-19 ini segera ditangani pemerintah dan tidak mewabah ke daerah lain terutama Kabupaten Belu.

"Semoga wabah Covid-19 ini cepat berlalu dan budaya bersih ini tetap harus kita jaga agar terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya lainnya," pintanya.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPC PDI-P Kabupaten Belu, Marcelinus Bria Muti yang juga hadir saat itu mengatakan pemberian alat cuci tangan kepada beberapa stakeholder itu dapat bermanfaat.

Eli begitu akrab dikenal mengajak parah tokoh masyarakat setempat agar status sosialnya dimanfaatkan untuk selalu mengingatkan warga sekitar sehingga ikut terlibat aktif dan sadar mencegah Covid-19.

"Kita berharap dan mengajak semua kita agar selalu memberikan teladan kepada satu dengan lainnya untuk berupaya sekuat tenaga mematuhi prosedur prosedur demi menjaga kabupaten belu dari terjangkitnya Covid-19," pungkasnya.

[No/G-Ntt]
Lebih baru Lebih lama