Atasi Kekurangan Obat di TTU, Kadis Kesehatan Fokus Perbaiki Manajemen

GerbangNTT. Com, KEFAMENANU - Masalah kurangnya ketersediaan obat di tempat pelayanan kesehatan baik  di Rumah Sakit, Puskesmas maupun Polindes  di Kabupaten Timor Tengah Utara sesungguhnya disebabkan karena kurang efektifnya manajemen internal dalam dinas Kesehatan Kabupaten Timor Tengah Utara.

Hal ini diakui Kadis Kesehatan Kabupaten Timor Tengah Utara, dr. Zakharias Fernandes saat di temui awak media usai upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-53 tahun 2017 di Kantor Camat Insana Barat, TTU, Timor Barat, Senin (13/11/2017).

Dijelaskannya, setiap tahun dinas kesehatan mendapat Dana Alokasi Khusus (DAK) Farmasi sebesar 5 M dari pemerintah pusat yang bertujuan untuk mengcover kebutuhan obat di Kabupaten Timor Tengah Utara.

Fernandes menuturkan dana itu sudah cukup sehingga sekarang di dinas kesehatan lebih fokus pada manajemen internal agar stok obat yang tersedia didistribusikan dengan baik kepada setiap tempat pelayanan kesehatan di TTU.

"Untuk kekurangan obat - obatan kita sekarang fokus pada pembenahan manajemen internal dalam dinas kesehatan, agar pendistribusian obat ke sarana-sarana kesehatan bisa berjalan dengan baik agar masalah kekurangan obat-obatan tidak perlu terjadi lagi," ungkap Fernandes.

[g-ntt/ru]
Lebih baru Lebih lama